Header Ads Widget 728X90

Disinyalir Korupsi Dana Desa, For’masib Desak Transparansi Anggaran di Desa Brohol

For’masi secara tegas mendesak transparansi dalam pengelolaan Dana Desa (DD) dan Alokasi Dana Desa (ADD) di Desa Brohol.

Batu Bara, Ucup News.com

Forum Media Siber Batu Bara (For’masib) secara tegas mendesak transparansi dalam pengelolaan Dana Desa (DD) dan Alokasi Dana Desa (ADD) di Desa Brohol, Kecamatan Sei Suka, Kabupaten Batu Bara, Sumatera Utara. For’masib mencurigai adanya indikasi korupsi dalam dua pos anggaran utama.

Ketua For’masib, Yusri Bajang, menyebutkan pos yang menjadi sorotan pada anggaran keadaan mendesak dari tahun 2021, 2022, 2023 dan 2024. Pada tahun 2024 di pos yang menjadi pertanyaan yakni Pelatihan Manajemen Pengelolaan Koperasi/ KUD/ UMKM senilai Rp. 110.050.000,- dan  Keadaan Mendesak dengan anggaran Rp. 50.400.000,-. Menurutnya, hingga saat ini tidak ada kejelasan atau akses terhadap laporan penggunaan dana tersebut.

“Sekretaris Desa Brohol sudah kami hubungi lewat WhatsApp, namun tidak ada respons. Kepala Desa juga tidak bisa dijumpai,” ungkap Yusri kepada awak media, Jum'at (23/5/2025).

For’masib menilai tertutupnya informasi dari pemerintah desa semakin memperkuat dugaan bahwa ada upaya menyembunyikan potensi penyalahgunaan dana publik.

Lebih lanjut, Yusri mengatakan bahwa pihaknya akan melayangkan surat resmi kepada Inspektorat Kabupaten Batu Bara agar dilakukan audit ulang terhadap laporan penggunaan DD dan ADD di Desa Brohol.

“Kami menduga ada indikasi kuat praktik korupsi yang merugikan masyarakat. Pemerintah desa wajib membuka informasi sesuai dengan UU No. 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik,” tegas Yusri.

Hingga berita ini diterbitkan, pihak redaksi masih belum mendapatkan keterangan resmi dari Kepala Desa maupun Sekretaris Desa Brohol.

For’masib menegaskan akan terus menindaklanjuti dugaan temuan tersebut demi mendorong terciptanya tata kelola pemerintahan desa yang bersih, transparan, dan akuntabel.

“Dana desa adalah hak rakyat. Jangan dipermainkan,” tutup Yusri. (Suf).

Posting Komentar

0 Komentar